Hello Skandis!
Merawat kulit adalah bagian penting dari merawat tubuh dan diri sendiri, terutama kulit wajah yang lebih sensitif dibandingkan bagian kulit lainnya. Lapisan kulit wajah memiliki perbedaan dibandingkan kulit tubuh, sehingga perawatan yang tepat sangat diperlukan. Bagi pemula, memulai perawatan kulit wajah dengan menggunakan skincare bisa membingungkan, terutama karena banyaknya jenis produk dan rutinitas yang perlu dijaga.
Namun, dengan pemahaman dasar dan beberapa tips sederhana, Skandis bisa memulai perjalanan perawatan kulit dengan percaya diri.
Ketahui Jenis Kulit
Sebelum menentukan skincare apa yang akan diaplikasikan pada wajah kita, sebaiknya dicari tahu terlebih dahulu jenis kulit kita untuk mengetahui bentuk perawatan kulit wajah yang tepat. Terdapat 5 kategori jenis kulit pada wajah:
- Kulit normal : kulit wajah tidak terlalu kering ataupun berminyak, jenis kulit ini termasuk kulit yang sehat.
- Kulit kering : kulit ini terasa kencang dan kasar saat disentuh, terkadang pun kulit terlihat kusam.
- Kulit berminyak : kulit ini memproduksi minyak lebih banyak dibandingkan kulit normal pada umumnya, kulit dengan jenis ini cenderung berjerawat dan berkilap.
- Kulit kombinasi : Gabungan dari kulit kering dan berminyak, biasanya berminyak di zona T (dahi, hidung, dagu) dan kering di area lainnya.
- Kulit sensitif : kondisi kulit ini cenderung mudah iritasi, merah, atau mengalami reaksi alergi.
Setelah mengetahui jenis kulit, Skandis dapat menentukan produk skincare yang tepat selanjutnya.
Rutinitas Dasar Skincare
Untuk mendapatkan kulit wajah yang terlihat sehat dan bersih, Skandis wajib untuk melakukan rutinitas skincare dasar secara konsisten untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Skincare umumnya dilakukan pada pagi hari dan malam hari, seperti:
Cleansing (membersihkan)
Tahap pertama yang wajib dilakukan untuk mendapatkan kulit yang sehat adalah baik sebelum maupun sesudah beraktivitas, membersihkan muka secara berkala. Pertama membersihkan wajah dengan menggunakan micellar water atau cleansing oil untuk membersihkan wajah dari debu kotoran dan polusi diwajah. Kedua adalah mencuci muka dengan sabun wajah untuk memastikan wajah sudah benar-benar bersih dari debu dan kotoran yang bisa menyebabkan kulit terlihat kusam dan kotor.
Gunakan pembersih yang sesuai dengan jenis kulit Anda. Pembersih berbasis gel cocok untuk kulit berminyak, sementara pembersih berbasis krim atau susu lebih baik untuk kulit kering.
Moisturizer (pelembab)
Seusai membersihkan muka, mengembalikan kelembaban kulit merupakan hal terpenting untuk mendapatkan kulit yang sehat. Jika kulit tidak diberikan kelembaban, kulit akan menjadi kering. Pilih pelembab yang sesuai dengan jenis kulit Anda. Pelembab berbasis air cocok untuk kulit berminyak, sedangkan pelembab berbasis minyak lebih baik untuk kulit kering.
Sunscreen
Pada tahap ini, Skandis hanya perlu mengaplikasikan Sunscreen saat pagi hari dan akan melakukan kegiatan di bawah panas matahari. Sunscreen atau tabir surya sangat penting untuk melindungi kulit dari sinar UV yang dapat menyebabkan kerusakan dan penuaan dini. Gunakan sunscreen dengan SPF minimal 30 setiap hari, bahkan saat cuaca mendung atau di dalam ruangan.
Pilihan Opsional Sesuai dengan Kebutuhan Kulit
Walaupun sudah melakukan dasar skincare yang sesuai dengan jenis kulit, Skandis dapat menambahkan tahap Skincare sesuai dengan kebutuhan pada kulit Skandis. Skincare yang dapat Skandis tambahkan adalah seperti:
Eksfoliasi
Eksfoliasi adalah tahap skincare yang membantu untuk mengangkat sel kulit mati yang membuat wajah terlihat redup atau kusam. Walaupun memiliki fungsi yang baik, eksfoliasi sebaiknya dilakukan 1-2 kali dalam seminggu. Hal ini dikarenakan eksfoliasi yang berlebihan dapat merusak skin barrier natural pada kulit sehingga dapat merubah tipe kulit menjadi lebih sensitif. Ada eksfoliator fisik (scrub) dan eksfoliator kimia (AHA/BHA) yang bisa dipilih.
Serum
Serum adalah Skincare yang mengandung bahan aktif dengan konsentrasi tinggi yang menargetkan masalah kulit seperti jerawat, flek hitam, penuaan, dan hiperpigmentasi. Pilih serum yang sesuai dengan kebutuhan kulit Anda dan gunakan setelah pembersih dan sebelum pelembab.
Masker Wajah
Pastinya Skandis sudah tidak asing lagi dengan bentuk perawatan kulit pada wajah yang satu ini. Masker wajah dapat membantu perawatan kulit yang sesuai seperti hidrasi, pencerahan, atau mengontrol minyak yang berlebihan pada wajah. Gunakan masker 1-2 kali seminggu sebagai pelengkap rutinitas Skandis untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
Komposisi Produk Skincare
Sebagai pemula, sebaiknya Skandis lebih memperhatikan komposisi atau bahan-bahan yang ada dalam botol Skincare yang akan digunakan. Hindari produk skincare yang mengandung alkohol, pewarna, parfum yang dapat membahayakan kulit seperti merah-merah, jerawat, dan iritasi. Pilih produk dengan bahan alami dan hypoallergenic untuk mengurangi risiko reaksi alergi.
Reaksi Kulit
Setelah mencoba beberapa produk skincare yang diaplikasikan pada wajah, perhatikan reaksi yang diberikan pada kulit wajah untuk menentukan apakah skincare yang digunakan cocok pada kulit atau tidak. Umumnya, jika kulit tidak cocok dengan skincare yang dipakai akan mengalami break out atau jerawat yang berlebihan. Jika Skandis mengalami iritasi atau reaksi negatif, hentikan penggunaan produk dan konsultasikan dengan dermatologis.
Jangan mencoba terlalu banyak produk baru sekaligus untuk menghindari overloading kulit. Sebaiknya jika ingin menggunakan produk skincare baru, digunakan satu persatu untuk melihat reaksi pada kulit. Hal ini juga mengetahui secara keseluruhan apakah produk yang digunakan cocok atau tidak.
Konsistensi adalah Kunci
Setelah menemukan skincare yang cocok dengan wajah kulit, selanjutnya adalah menjaga konsistensi dalam melakukan rutinitas tersebut. Untuk mendapatkan kulit wajah yang bersih dan sehat, lakukan rutinitas skincare dengan rajin setiap pagi dan malam untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Tidak lupa untuk bersabar untuk mendapatkan hasil tersebut, tidak semua skincare dapat memberikan hasil dengan jangka waktu yang pendek.
Gaya Hidup Sehat
Memiliki kulit yang sehat dan bersih, tidak hanya dari penggunaan skincare saja. Tetapi dari pola hidup yang dilaksanakan setiap harinya juga dapat berpengaruh pada wajah. Pola makan sehat, cukup tidur, olahraga, dan menghindari stres berlebih dapat berdampak positif pada kesehatan kulit. Minum banyak air untuk menjaga kulit tetap terhidrasi dari dalam.
Saat awal memulai rutinitas baru mungkin akan merasa berat, tetapi dengan memahami jenis kulit Skandis, mengikuti rutinitas dasar, dan memilih produk yang tepat, Skandal dapat mencapai kulit yang sehat dan terawat. Semoga artikel ini membantu!
Baca juga: