Hello Skandis!
Bersibuk-sibuk ria mengagumi dan mengunjungi negara lain ternyata mampu membuat lupa bahwa negara sendiri memiliki banyak hal menarik. Ada banyak klaim dan fakta yang menyatakan bahwa Indonesia memiliki hal-hal yang tidak akan Skandis temui di negara lain.
Apa saja hal unik tersebut, simak yuk untuk menambah kecintaan Skandis terhadap negara sendiri:
1. Negara Kepulauan Terbesar di Dunia
Lahir dan tinggal di Indonesia mungkin menurut Skandis biasa saja. Tapi tahukah Skandis, bahwa Indonesia adalah negara kepulauan terbesar di dunia. Luar biasa bukan, Skandis!

Indonesia memiliki 17.001 pulau yang mencakup pulau besar dan kecil. Tiga pulau besar Indonesia, yaitu Papua, Kalimantan, dan Sulawesi menduduki peringkat dua, empat, dan enam pulau terbesar di dunia. Menakjubkan!
Masing-masing pulau ini menarik perhatian mata dunia untuk berkunjung dan menjelajah Indonesia. Penjelajahan tersebut tentu saja dalam berbagai aspek mulai dari sejarah, adat istiadat, hingga kemungkinan untuk mengembangkan bisnis.
2. Suku Bangsa dan Bahasa Daerah Terbanyak di Dunia
Dengan jumlah pulau yang mencapai belasan ribu tentu saja Indonesia memiliki suku bangsa dan bahasa daerah yang beragam. Diantaranya untuk wilayah-wilayah yang berdekatan biasanya memiliki ciri budaya dan bahasa yang hampir mirip, tapi tidak benar-benar sama.

Suku bangsa yang beragam menyebabkan Indonesia kaya akan adat istiadat, kepercayaan, dan pola kebiasaan yang unik. Hal inilah yang pada akhirnya diangkat, dikembangkan, dan diperkenalkan kepada dunia melalui keilmuan dan pariwisata. Sekarang Skandis tidak perlu heran jika ada banyak warga dunia yang tertarik untuk datang, menetap, bahkan berpindah kewarganegaraan karena ketakjuban mereka akan kayanya suka bangsa dan bahasa Indonesia.
3. Negara yang Terletak di Jalur Ring of Fire
Terdengar mengerikan ya, fakta yang menyatakan Indonesia berada di sebuah tempat yang terhimpit oleh jalur pegunungan berapi. Seakan-akan warga Indonesia adalah penduduk paling hebat karena bertaruh nyawa setiap harinya.

Pada kenyataannya jalur pegunungan ini justru memberi keuntungan bagi Indonesia, karena letusan gunung-gunung tersebut sejak zaman purba justru menjadikan Indonesia memiliki tanah yang subur. Jadi bisa dikatakan 150 gunung berapi itu justru menjadi penopang agar Indonesia tetap menjadi negara yang kaya dalam bilang pertanian.
4. Negara Penghasil Rempah
Dalam sejarah tercatat bahwa kedatangan Belanda ke Indonesia adalah untuk mendapatkan rempah-rempah Indonesia yang selanjutnya di ekspor ke tanah Belanda dan diperjual-belikan kepada banyak negara di Eropa.
:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/797840/original/057381200_1421730045-191179_rempah-rempah-indonesia_663_382__1_.jpg)
Suburnya tanah Indonesia untuk menanam rempah membuat Indonesia sukses sebagai produsen beragam rempah yang dibutuhkan dunia. Rempah Indonesia yang mendunia sejak dulu diantaranya lada, pala, vanili, kayu manis, cengkeh, dan jahe.
5. Negara dengan Candi Budha Terbesar di Dunia
Penemuan Candi Borobudur oleh Sir Thomas Stanford Raffles pada 1814 membuat Indonesia menjadi negara dengan Candi Budha terbesar di dunia. Candi Borobudur memiliki luas 2.500 meter persegi dan dihiasi 2.672 panel relief dan 504 patung Budha.

Baca Juga:
- Indonesia Peringkat Pertama Negara Paling Santai di Dunia
- 8 Orang Indonesia yang Lebih Populer di Luar Negeri, Dari Penyanyi Sampai Pembalap
- 10 Orang Indonesia Ikut Ajang Pencarian Bakat di Luar Negeri, Putri Ariani Langsung Dapat Golden Buzzer
Candi Borobudur terletak di Magelang, Jawa Tengah, dan saat ini menjadi objek wisata yang terus di pelihara. Pada beberapa acara keagamaan Budha, seperti Waisak biasanya Candi Borobudur mengadakan upacara dan festival yang didatangi oleh banyak pemuka dan penganut agama Budha.
6. Negara Muslim Terbesar di Dunia
Menurut World Population Review tercatat pada tahun 2021 terdapat 231 juta penduduk Indonesia yang memeluk agama Islam. Ini menunjukkan peringkat pertama dunia, dengan di ekor oleh Pakistan dan India.

Bahkan karena ajaran Agama Islam yang di peluk, World Giving Index pada tahun 2022 menobatkan Indonesia sebagai negara paling dermawan di dunia.
7. Muasal Manusia Purba Tertua di Dunia
:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/1918174/original/079414300_1519122999-WhatsApp_Image_2018-02-20_at_5.25.35_PM.jpeg)
Pithecantropus erectus atau Manusia Jawa adalah makhluk mirip manusia yang ditemukan di Trinil, Ngawi, Jawa Tengah pada tahun 1891. Ini adalah penemuan fosil manusia purba tertua di dunia. Sejak saat itu pendalaman dan penelitian tentang manusia purba di perluas.
8. Negara dengan Vegetasi Terbesar dan Tertinggi di Dunia
Apakah Skandis tahu Musa Ingens dan Rafflesia Arnoldii? Keduanya adalah kekayaan alam Indonesia. Musa Ingens adalah pohon pisang tertinggi dan terbesar di dunia.

Musa Ingens hanya tumbuh di tanah Papua dan tidak dijumpai di negara lain. Tingginya bisa mencapai 25 meter, lebar daunnya 1 meter dan pelepahnya mencapai 5 meter. Besar sekali bukan, Skandis! Untuk satu buah pisang Musa Ingens mempunyai berat 60 kg dengan panjang 18 cm dan diameter 4 cm.
Rafflesia Arnoldii sendiri adalah bunga terbesar di dunia yang tumbuh di Pulau Sumatera. Saat kelopaknya sedang mekar, Rafflesia Arnoldii bisa mencapai 1 meter.
9. Negara dengan Makanan Terenak di Dunia

Menu apa yang Skandis pesan di rumah makan Padang, ya jawaban yang sama dengan kebanyakan orang, pastilah rendang. Rendang dinobatkan menjadi olahan daging sapi terenak di dunia. Bagaimana tidak, rendang di masak dengan bermacam rempah dan dalam waktu yang lama hingga empuk. Rendang sendiri akan semakin nikmat di santap ketika sudah menginap, karena bumbunya semakin meresap ke dalam daging.
10. Negara dengan Peninggalan Purba yang Masih Ada

Begitu unik dan kayanya alam Indonesia hingga peninggalan purba pun masih lestari hingga hari ini. Ya, Pulau Komodo adalah habitat endemik hewan komodo yang menurut penelitian termasuk hewan purba. Komodo hidup sejak 40 juta tahun lalu dan hingga saat ini masih hidup. Panjang komodo bisa mencapai 3 meter dengan berat maksimal 70 kg.
Komodo hidup berdampingan dengan penduduk lokal pulau komodo.

Wow, betapa banyak hal unik yang menjadi kekayaan Indonesia ya, Skandis. Semua itu bahkan menjadikan Indonesia menjadi negara yang eksotis di mata dunia. Jadi jangan lupa untuk selalu bangga menjadi orang Indonesia ya, Skandis!(Eka Sawitri Rahayu)